Tips Memilih Biro Travel Terpercaya Untuk Paket Umroh Desember

paket umroh desember

Paket umroh Desember memang tidak murah karena menawarkan sesuatu yang berbeda dengan paket umroh lainnya. Hal ini karena pada bulan desember adalah waktu yang bertepatan dengan cuti akhir tahun dan liburan sekolah. Waktu yang sangat pas untuk melakukan perjalanan jauh bersama keluarga. Baik itu perjalanan untuk liburan ataupun untuk melaksanakan ibadah umroh bersama keluarga besar.

Peluang ini di baca dengan baik oleh biro perjalanan umroh untuk mengakomodasi perjalanan umroh bersama keluarga Anda. Sehingga saat ini banyak sekali agen travel umroh ataupun haji yang saling berlomba untuk memberikan penawaran terbaiknya. Selain daripada  itu, Anda harus paham bagaimana cara memilih agen travel yang terpercaya dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Tips Memilih Biro Travel Terpercaya Untuk Paket Umroh Desember

Carilah Informasi Sebanyak Mungkin

Langkah awal yang harus Anda lakukan adalah mencari informasi terkait agen umroh mana saja yang memiliki reputasi baik. Anda bisa mencarinya melalui internet atau bisa juga dari referensi teman Anda yang pernah menggunakan biro umroh tersebut. Buatlah list sekitar 10 biro dan tulis kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Mendatangi Agen Umroh

Setelah menentukan 10 daftar tersebut, cobalah untuk mendatanginya langsung kantornya yang ada di wilayah Anda. Dengan mendatangi kantornya secara langsung, Anda akan mendapatkan informasi penting lain yang mungkin tidak tercantum di internet. Pastikan juga bahwa agen umroh tersebut benar-benar handal dan bukan abal-abal yang menyediakan paket umroh murah saja.

Memilih Agen Travel Untuk Paket Umroh Murah

Cek Fasilitas dan Pelayanan Yang Ditawarkan

Ketika Anda mengambil paket umroh bulan Desember, cek terlebih dahulu fasilitas dan pelayanan yang diberikan nantinya. Contoh layanan yang harus diperhatikan adalah maskapai yang digunakan serta apakah ada paket city tournya. Namun, jika Anda tidak ingin mengambil paket city tour, maka biayanya akan relatif lebih murah.

Cek juga fasilitas yang ditawarkan, seperti hotel yang akan ditempati dan lain sebagainya. Jangan sampai Anda mengabaikan poin ini karena tergiur dengan harga yang murah, namun pastikan semuanya memang sudah mencakup kebutuhan Anda. Usahakan mencari hotel yang tidak jauh dari masjidil Haram ataupun masjid Nabawi.

Mengapa harus memilih agen yang menawarkan hotel terdekat? Karena jika terlalu jauh, maka fisik Anda akan merasa lebih kelelahan berjalan lebih jauh dan tentunya dapat mempengaruhi kondisi kesehatan disana.

Tanyakan juga fasilitas apa saja yang tidak termasuk dalam paket tersebut agar dapat memperhitungkan biaya yang dikeluarkan nantinya. Jangan sampai justru mengeluarkan jumlah biaya yang lebih mahal karena harus Anda urus atau danai sendiri.

Hindari Perjalanan Saat High Season

Sebaiknya Anda menghindari mengambil paket umroh pada saat high season. Hal ini dikarenakan biaya perjalanan umroh pada saat high season biasanya akan lebih mahal. Pada umumnya high season akan berlangsung pada bulan Juni – Agustus, pada saat musim liburan, musim haji dan pada saat bulan Ramadhan.

Daftar Umroh Jauh Hari Agar Persiapan Lebih Matang

Jangan sesekali mendaftarkan umroh dalam jangka waktu yang dekat dengan waktu keberangkatan. Karena nantinya yang kerepotan justru Anda sendiri. Daftarlah jauh hari dan tentukan jadwal keberangkatannya. Kondisi seperti ini akan memudahkan pihak agen travel dalam menyesuaikan paket harga yang disesuaikan dengan budget Anda. Di sisi lain, Anda juga dapat mempersiapkan keperluan lain dengan matang. Sebaiknya mendaftar minimal 2-3 bulan sebelum keberangkatan.

Sesuaikan Budget Yang Sudah Di Siapkan Saat Perjalanan Umroh Keluaga

Tips terakhir tidak lain adalah sesuaikanlah paket umroh yang akan diambil dengan budget Anda. Apabila budget Anda tidak mencukupi untuk biaya paket umroh yang paling umroh, maka bersabarlah dan mulailah menabung sedikit demi sedikit. Apabila Anda memiliki dana yang lebih, sebaiknya memilih paket umroh yang tepat agar tidak menyesal nantinya. Disarankan untuk mengambil paket umroh yang reguler yang menawarkan fasilitas baik.

Satu hal yang perlu Anda perhatikan dari poin-poin di atas adalah berhati-hatilah dalam memilih biro perjalanan umroh. Mengingat saat ini sudah terjadi beberapa kasus penipuan agen travel umroh dengan harga yang murah. Lebih baik mencari agen umroh yang menawarkan paket umroh Desember dengan harga yang lebih mahal dan profesional.